Fokus dan Ruang Lingkup

JPMAS akan menerbitkan artikel-artikel ilmiah hasil kegiatan pengabdian masyarakat yang berkaitan dengan sosialisasi dan edukasi hasil-hasil penelitian yang dapat diterapkan di masyarakat luas maupun akademik, khususnya penelitian-penelitian dalam bidang sains dan aplikasinya. JPMAS akan terbit dua kali dalam satu tahun, yaitu setiap bulan April dan Oktober.

 

Proses Review

  • Setiap artikel yang dikirimkan ke JPMAS akan direview oleh dua reviewer.
  • Setiap artikel yang dinyatakan diterima (accepted) akan tersedia secara online dan dapat diunduh secara bebas bersamaan dengan proses review artikel. Keputusan akhir diterimanya artikel untuk diterbitkan dalam JPMAS akan diumumkan oleh Editor berdasarkan masukan-masukan reviewer.
  • Setiap artikel akan dipindai tingkat plagiarisasinya menggunakan perangkat lunak anti-plagiat.

 

Kebijakan Akses Terbuka

Jurnal ini menyediakan akses terbuka langsung terhadap kontennya secara gratis untuk mendukung pertukaran pengetahuan global yang lebih besar.

 

 

Pengarsipan

Jurnal ini menggunakan sistem LOCKSS untuk menciptakan sistem pengarsipan terdistribusi di antara perpustakaan yang berpartisipasi dan memungkinkan perpustakaan tersebut membuat arsip jurnal permanen.